Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.
( Yohanes 14:27 )
Sumber damai sejahtera dalam kehidupan manusia itu berasal dari dalam hatinya yang selalu bersyukur dalam bentuk apapun, setia dan taat kepada Allah, karena apapun yang telah kita nikmati adalah kemurahan hati Tuhan yang telah diberikan-Nya setiap hari, bahkan setiap saat. Perjalanan hidup kita di dunia ini hanya sementara saja, dan kita tidak pernah tahu kapan waktu itu akan tiba dan tempat kehidupan yang kekal kita nanti adalah bersama dengan Tuhan Yesus. Maka dari itu, Ketika kita merasakan dalam kelemahan, pandanglah selalu kepada Tuhan Yesus yang luar biasa itu. Justru pada saat itu Tuhan Yesus akan berkarya dalam kelemahan kita dan membuktikan kuasa Allah menjadi sempurna. Oleh sebab itu, berbahagialah orang yang selalu melekatkan hatinya kepada Tuhan, karena kemuliaan dari Allahpun akan diberikan dan dirasakan oleh anak-anak-Nya dalam setiap lindungan-Nya
Berkat dari Allah Bapa selalu beserta Anda, keluarga Anda dan mereka yang Anda kasihi
renungan oleh : Theo