Senin, 04 Juni 2018

Anak Allah dan Anak Bangsa


Lalu kata Yesus kepada mereka: "Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah!" Mereka sangat heran mendengar Dia.
( Markus 12:17 )

Firman Tuhan hari ini mengajarkan, bahwa Tuhan Yesus mengingatkan kita untuk bertindak lebih bijaksana, untuk membedakan mana kewajiban kita sebagai anak Allah dan anak bangsa. Dan sebagai anak-anak Allah, kita harus mengasihi Allah dengan segenap hati, jiwa dan akal budi serta kekuatan kita melebihi segalanya, seperti Allah mengasihi melebihi apa yang kita pinta kepada-Nya. Dengan mengasihi Allah dan menjalankan perintah-Nya merupakan suatu kewajiban dengan melakukan apa yang terbaik sebagai anak bangsa, dan kitapun harus patuh dan taat kepada negara dengan peraturan yang dibuat pemerintah dan taat menjalankan hukum yang berlaku dengan hidup bertoleransi antar hidup beragama serta memberikan apa yang menjadi hak dan kewajiban kita terhadap negara. Jika kita sungguh mengasihi Tuhan dengan ketulusan, kitapun harus mengasihi apa yang ada dihadapan dengan kasih yang paling dalam juga

Berkat dari Allah Bapa selalu beserta Anda, keluarga Anda dan mereka yang Anda kasihi

renungan oleh : Theo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar