Rabu, 17 Oktober 2018

Pewarta Kabar Gembira


Kemudian dari pada itu Tuhan menunjuk tujuh puluh murid yang lain, lalu mengutus mereka berdua-dua mendahului-Nya ke setiap kota dan tempat yang hendak dikunjungi-Nya. Kata-Nya kepada mereka: "Tuaian memang banyak, tetapi pekerja sedikit. Karena itu mintalah kepada Tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja untuk tuaian itu. Pergilah, sesungguhnya Aku mengutus kamu seperti anak domba ke tengah-tengah serigala.
( Lukas 10:1-3 )

Dalam Injil hari ini, Tuhan Yesus mengutus tujuh puluh murid untuk pergi memberitakan, bahwa Kerajaan Allah sudah dekat dengan mengingatkan, bahwa menjadi seorang pewarta kabar gembira harus hidup dalam kesederhanaan, penuh kasih dan mengingatkan setiap orang untuk percaya akan Kerajaan Allah. Untuk menjalankan perutusan ini tidaklah mudah, karena ada begitu banyak penolakan dari sesama yang jauh dari jalan kebenaran, dekat dengan kejahatan dan hidup dalam kecemasan serta ketakutan akan perbuatan dosa yang dilakukan, dengan berbagai resiko yang akan diterima. Dan Tuhan Yesus sendiri menggambarkan bagaikan anak domba yang diutus di tengah-tengah kawanan serigala,  di samping masih ada menutup mata, hati dan telinganya. Dan Tuhan Yesus menyatakan, bahwa misi perutusan ini seperti bekerja di ladang yang padi sudah kuning dan membutuhkan banyak penuai serta pekerja. Dengan menyadarkan berbagai resiko yang akan diterima, maka Tuhan Yesus akan selalu menyertai dengan menghilangkan keraguan kita akan kuasa Allah. Siapkah Anda menjadi pekerja dengan menjalankan perintah-Nya ...

Doa ...
Tuhan Yesus ...
Kuatkan iman aku dengan curahkan kuasa-Mu, ketika aku merasa takut dan lemah dalam menjalankan tugas yang Engkau berikan kepadaku ...
Amin ...


Berkat dari Allah Bapa selalu menyertai Anda, keluarga Anda dan mereka yang Anda kasihi ...

renungan oleh : Theo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar