Kamis, 05 Juli 2018

Datang untuk menyelamatkan orang berdosa


"Mengapa gurumu makan bersama-sama dengan pemungut cukai dan orang berdosa?" Yesus mendengarnya dan berkata: "Bukan orang sehat yang memerlukan tabib, tetapi orang sakit. Jadi pergilah dan pelajarilah arti firman ini: Yang Kukehendaki ialah belas kasihan dan bukan persembahan, karena Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, melainkan orang berdosa."
( Matius 9:11b-13 )

Adalah suatu kebiasaan yang tidak baik hanya melihat kekurangan dan kesalahan sesamanya dan mencela dengan gampangnya menghakimi orang lain seolah-olah dirinya tidak pernah melakukan kesalahan apapun. Dan sebagai murid Tuhan Yesus, seharusnya kita meninggalkan kebiasaan kehidupan yang lama dan tidak baik, apapun pekerjaan kita, dimana pun berada dan siapapun kita adalah tetap anak-anak Allah, dan Allah selalu mengasihi kita. Dan saat ini masih banyak orang yang belum bisa mendengar panggilan Tuhan dan lebih banyak mendengarkan panggilan duniawi yang menawarkan kenikmatan sesaat yang menyesatkan. Oleh sebab itu Tuhan Yesuspun diutus Bapa-Nya ke dunia bukan untuk mencari orang yang benar, tetapi untuk menyelamatkan orang yang berdosa. Seperti tertulis dalam Injil 2 Petrus 1:11 Dengan demikian kepada kamu akan dikaruniakan hak penuh untuk memasuki Kerajaan kekal, yaitu Kerajaan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus.

Berkat dari Allah Bapa selalu menyertai Anda, keluarga Anda dan mereka yang Anda kasihi

renungan oleh : Theo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar