Hai kamu pemimpin-pemimpin buta, nyamuk kamu tapiskan dari dalam minumanmu, tetapi unta yang di dalamnya kamu telan. Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab cawan dan pinggan kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan.
( Matius 23:24-25 )
Firman Tuhan hari ini mengatakan, bahwa Tuhan Yesus mengecam keras kemunafikan yang terjadi dalam kehidupan ini. Teguran dari Tuhan Yesus bukan hanya diberikan kepada orang atau golongan tertentu, tetapi untuk kita yang telah memberikan contoh yang tidak baik dan kita diajak untuk merenungkan kenyataan sebuah sikap yang menunjukkan adanya ketidakjujuran dari perbuatan. Sebagai murid Tuhan Yesus hendaklah kita menjaga kemurnian hati, karena hidup itu bukan dilihat dari penampilan luar saja, tetapi dari jati diri yang seutuhnya. Saat ini banyak sekali, dibalik sesuatu dari luar yang kelihatannya baik, belum tentu didalamnya terdapat sesuatu yang baik pula, sehingga kita sulit untuk membedakan hal tersebut. Untuk itu, mari kita saling mengoreksi diri sendiri dengan kerendahan hati, dan tidak perlu takut mengakui kekurangan kita, agar dibentuk kembali menjadi pribadi yang sempurna, tanpa ada kebohongan, maka dengan demikian kitapun akan menerima kemuliaan sorga pada saatnya nanti seperti apa telah yang dijanjikan-Nya ...
Doa ...
Tuhan Yesus ...
Terima kasih Tuhan atas penyertaan-Mu dalam hidupku selama ini. Bimbinglah aku agar selalu di jalan-Mu, dan mampukan aku untuk dapat melakukan apa yang menjadi kehendak-Mu dalam hidupku ...
Amin ...
Selamat pagi Sahabatku ...
Berkat dari Allah Bapa selalu menyertai Anda, keluarga Anda dan mereka yang Anda kasihi ...
renungan oleh : Theo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar